[TOP 3 NEWS] Bali Dibuka Untuk Turis Asing I Jokowi Bapak Infrastruktur I Politisi Demokrat Tersangka I
Menteri BUMN Erick Thohir memastikan kesiapan bali jelang pembukaan penerbangan internasional, pada 14 oktober mendatang. Erik tohir menyatakan Kementerian BUMN siap mendukung pembukaan kembali penerbangan internasional di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali. Dukungan itu diantaranya kesiapan Angkasa Pura 1 sebagai pengelola bandara, menambah akses penerbangan ke Bali melalui Garuda dan Citilink, serta kesiapan penunjang lainnya yang melibatkan BUMN, holding rumah sakit dan farmasi di Bali. Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj memuji pencapaian pembangunan yang dilakukan pemerintahan presiden Joko Widodo. Said agil bahkan menyebut jokowi sebagai bapak infrastruktur. Hal itu ia ungkapkan saat menemui Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta. Dalam pertemuan tersebut, Said Aqil menyampaikan rencana penyelenggaraan muktamar PBNU yang akan berlangsung pada bulan Desember mendatang. Polisi menetapkan tujuh orang tersangka dalam kasus bentrokan di lahan tebu, Kabupaten indramayu, Jawa Barat. Salah satu di antaranya adalah anggota DPRD Indramayu Fraksi Demokrat. Bentrokan tersebut menyebabkan dua orang petani tewas. Polisi menyebut, tersangka memprovokasi petani yang terlibat bentrok, diduga ingin menguasai lahan tebu. Tersangka juga sempat menghadang polisi saat ingin melerai bentrokan.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/219142/top-3-news-bali-buka-bagi-turis-asing-i-jokowi-bapak-infrastruktur-i-politisi-demokrat-tersangka-i